Satgas TMMD Ke 117 Kebut Pengecoran Jalan di Nagari Simarosok

    Satgas TMMD Ke 117 Kebut Pengecoran Jalan di Nagari Simarosok

    AGAM  -   Pengerjaan sasaran fisik pengecoran jalan di Jorong Kampeh, Nagari Simarosok, Kecamatan Baso, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, dalam Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 117 Tahun 2023 Kodim 0304/Agam terus dikebut.

    Koordinator TMMD Peltu P. Siburian menuturkan, pengerjaan pengecoran jalan rabat beton sepanjang 2000 meter. Dan lebar 6 meter dikebut pengerjaannya  oleh anggota yang tergabung dalam Satgas TMMD, agar bisa selesai sesuai dengan target jadwal yang ditentukan.

    “Kita mengupayakan untuk mengejar waktu penyelasaiannya tepat waktu, bahkan kalau bisa sebelum penutupan nanti, target progres sudah selesai 100 persen. Terlebih mewaspadai datangnya musim hujan, ” ujar Peltu P. Siburian.

    “Untuk itu, Anggota Satgas TMMD bersama warga bekerja bahu-membahu dalam melaksanakan pengecoran, ” imbuhnya.

    Guna kelancaran pengerjaan, material yang dibutuhkan untuk pengecoran jalan selalu tersedia di lokasi setiap harinya termasuk mesin pengaduk atau molen.

    Sementara itu, Alfriandi (43) warga Jorong setempat mengaku bersyukur dengan adanya program TMMD Kodim 0304/Agam di Nagarinya. Menurutnya program ini dapat menjawab harapan masyarakat terkait infrastruktur di Nagari.

    “Akses jalan ini sangat penting bagi kami, untuk hilir mudik ke daerah persawahan. Nantinya mempermudah para petani dalam aktifitasnya dan semoga memberi dampak peningkatan kesejahteraan petani, ” ujar Alfriandi yang juga ikut membantu pengecoran jalan.

    Adapun TMMD ini bertujuan untuk membantu Pemerintah Daerah dalam pembangunan, yang merupakan salah satu tugas pokok TNI di bidang Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

    tmmd ke 117 tmmd ke 117 kodom 0304/agam
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Satgas  TMMD Kodim Agam Bersama Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Silaturahmi Akbar RKKL Jabodetabek Jadi...

    Berita terkait